5 Tema Xiaomi Ringan Terbaik Bisa Tembus Semua Aplikasi

Andro-POP – Seperi yang kita tau, Xiaomi merupakan smartphone dengan harga terjangkau yang memiliki spesifikasi mumpuni dan sangat cocok untuk orang kalangan menengah kebawah.

Banyak yang menjuluki ponsel pintar yang satu ini sebagai “Hp Sejuta Ummat” lantaran kita bisa mendapatkan spesifikasi yang lumayan dengan harga yang terjangkau.

Bicara soal tema xiaomi, di menu ponsel tersebut sudah tersedia koleksi tema yang lengkap baik itu buatan developer resmi ataupun koleksi dari para opreker smartphone. Tentu ini sangat membantu bagi kita yang mulai bosan dengan tampilan standar dan ingin mencoba nuansa yang baru.

Bahkan kamu bisa menemukan tema xiaomi yang bisa tembus semua aplikasi, biasanya tema jenis ini berbentuk .mtz dan cara pemasangannya berbeda dengan apk biasa. Untuk cara pemasangannya sudah pernah kami bahas di blog ini dan bisa anda lihat nanti dibawah.

5 Tema Xiaomi Tembus Semua Aplikasi dengan Tampilan Keren

1. iOS Alakadarnya

Buat user xiaomi yang ingin mencicipi tampilan iphone, bisa deh cobain tema yang satu ini. iOS Alakadarnya adalah sebuah tema yang di kembangkan oleh Deztine yang ada pada forum MIUI.

iOS Alakadarnya

Ini merupakan salah satu tema yang mengusung jam di tengah dan sinyal di kiri ala-ala iphone yang sedang kekinian saat ini. Tema ini dapat anda download secara gratis dan work untuk MIUI 9.

Download iOS Alakadarnya

2. Xperia

Kalau denger kata Xperia, pasti yang ada dalam pikiran kita adalah sebuah smartphone dengan tampilan khas dan mewah. Kali datang dengan tampilan ala Xperia, hasil maha karya AnkyWalker dengan tampilan transparan yang mewah.

Xperia

Mulai dari icon, lockscreen, hingga tampilan sms dan aplikasi semua akan memiliki tampilan yang sama persis dengan Sony Xperia.

Simak juga 👉  Download Pixel Launcher Mod dengan Fitur Keren yang Lengkap

Download Xperia

3. Pixel Oreo

Pernah dengan Pixel Launcher? Ya memang tema ini di desain menyerupai tema tersebut sehingga memiliki tampilan yang elegan yang bagus.

Pixel Oreo

Dengan icon yang keren, pasti kalian tidak akan bosan dengan tampilan yang di hadirkan. Jadi buat kalian yang masih menggunakan versi Marshmallow, kalau mau coba versi Android Oreo yang pake tema ini aja.

Download Pixel Oreo

4. Samsung Pro (S9+)

Tampilan ponsel pintar terbaru keluaran samsung ini memang mampu memikat beberapa pengguna yang lain, beruntung user Xiaomi bisa mencicipinya tanpa harus membeli smartphone tersebut.

Samsung Pro (S9+)

Tema yang di kembangkan oleh Tasveer ini berukuran ringan hanya sebesar 17 MB saja dan bisa kalian gunakan pada MIUI 8 maupun 9.

Download Samsung Pro (S9+)

5. Thin UI Light

Buat kalian yang suka dengan tema black atau hitam, ada nih tema xiaomi yang bernama Thin UI Light dengan nuansa gelap.

Thin UI Light

Biasanya yang memiliki warna gelap biasanya tema anime, namun kali ini pasti kalian tidak akan kecewa dengan tema yang di buat oleh salah satu user di forum MIUI ini.

Download Thin UI Light

Perlu kalian ketahui bahwa semua tema xiaomi tembus aplikasi diatas berformat MTZ yang mana untuk pemasangannya berbeda dengan tema biasa.

Untuk caranya, anda bisa lihat pada artikel berikut ini : Cara Pasang Tema Pihak Ketiga (.MTZ) di Xiaomi MIUI 7, 8 dan 9

Untuk tema-tema terbaru yang memiliki tampilan bagus bisa terus kalian pantau di forum MIUI atau langsung via aplikasi tema yang ada di smartphone kamu. Selamat menikmati 🙂