Andro-POP – Sebelumnya saya sudah membahas untuk cara menggunakan aplikasi Prisma di Android yang mana banyak dari para pengguna yang belum paham tentang penggunaan aplikasi edit foto tersebut. Dan kembali pada malam ini kami akan memberikan trik mengenai aplikasi tersebut lagi. Bagi anda yang belum tau dengan prisma, Prisma adalah aplikasi edit foto terbaik saat ini dalam hal merubah foto menjadi lukisan yang keren atau bisa dibilang seolah menjadi kartun namun dalam nilai yang lebih tinggi. Aplikasi tersebut sebelumnya memang hanya bisa kita instal di iOS, namun untuk saat ini aplikasi Prisma sudah bisa juga di instal pada perangkat Android.
Aplikasi ini memang sangat unik karena bisa mengubah foto kita menjadi lukisan, dan dalam prosesnya pun bisa dibilang cukup cepat hanya membutuhkan beberapa detik untuk menjadikannya sebuah karya seni luar biasa. Akan tetapi mungkin kalian kurang suka apabila ada tulisan Prisma pada hasil foto yang kita buat jadi lukisan, tulisan pada foto tersebut tak lain adalah “Watermark” yang memang disediakan oleh prisma. Beberapa alasan mungkin akan muncul dari kalian karena tidak ingin fotonya ada tulisan prisma biar gk ketahuan kalau itu hasil edit. Namun tenang saja karena disini www.andro-pop.com akan memberikan cara menon-aktifkan watermark di Prisma.
Cara Menghilangkan Tulisan Prisma di Foto Android
Untuk menghilangkan tulisan prisma di foto hasil edit sangatlah mudah sekali, kalian bisa menemukan fitur watermark tersebut pada pengaturan di aplikasi Prisma itu sendiri. Untuk lebih jelasnya silakan anda simak caranya berikut ini.
- Pertama silakan anda buka aplikasi Prisma anda
- Lalu tap pada bagian pengaturan
- Pada bagian Add Watermark silakan dibuat mati
- Selesai
Tema Android : Launcher Android Ringan dan Smooth
Sekarang silakan anda lihat hasil dari edit foto kalian maka tidak akan ada lagi tulisan prisma yang ada di foto tersebut. Begitulah cara menghilangkan tulisan prisma di foto Android semoga bermanfaat, selamat mencoba.